Visi dan Misi

VISI

Berakhlak mulia, berprestasi, menguasai TIK, peduli lingkungan dan ramah anak

 

 MISI 

1. Mengoptimalkan program kegiatan pembiasaan dan pengembangan diri yang berkarakter Islami dengan sholat zuhur berjamaah, sholat dhuha, pembacaan surat-surat pendek, muhadhoroh dan pembacaan asmaul husna;

2. Meningkatkan kompetensi peserta didik agar dapat berprestasi di tingkat provinsi maupun nasional dengan kegiatan bimbingan belajar dan peningkatan kompetensi guru melalui kegiatan diklat/ pelatihan/workshop/MGMP;

3.  Meningkatkan kompetensi peserta didik dalam menguasai Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) dengan menyediakan sarana dan prasarana penunjang pembelajaran berbasis TIK dan peningkatan kompetensi guru melalui pelatihan berbasis TIK;

4.  Mewujudkan lingkungan madrasah yang hijau, bersih, sehat dan nyaman dalam rangka mendukung madrasah adiwiyata melalui kegiatan penghijauan;

5. Membuat peraturan larangan tindakan kekerasan di lingkungan madrasah, melaksanakan proses pembelajaran yang non diskriminatif, memperhatikan hak-hak anak dan menyediakan sarana prasarana Sekolah Ramah Anak.

 

TUJUAN

     1. Meningkatkan kualitas beribadah melalui program kegaitan pembiasaan
2. Terciptanya suasana religius di lingkungan madrasah dengan bercirikan perilaku 
rajin
3. beribadah, rajin belajar, ikhlas, ukhuwah, dan bekerja sama;
4. Diperolehnya prestasi akademik dan non akademik yang optimal oleh peserta didik;
5. Memiliki kemandirian dan kepedulian yang tinggi terhadap lingkungan;
6. Mewujudkan sekolah ramah anak sebagai rumah kedua yang menyenangkan bagi peserta didik.